layangan putus review
bookreview,  Review

Review Novel Layangan Putus by Mommy ASF

Awal berkenalan buku ini

It’s my Dream Mas, not Hers.

Ah..kalimat itu terus saja muncul di beranda social media sampai terngiang-ngiang ke telinga. Banyak banget yang membuat parody adegan film ini. Pertemuan petamaku dengan layangan putus ini melalui series yang di tayangkan di WeTV. Akhirnya aku cari tahu melalui adikku tetang apa series ini dan dia mengatakan ini tentang pelakor. Series ini di angkat dari Novel Layangan Putus. Wah, seru kayaknya. Jadi, aku mulai nonton seriesnya dari episode pertama hingga akhir. Dalam hati aku mikir, wah ada ya orang seperti Mas Aris ini, tega banget ya.

Layangan putus ini terus bermunculan di social mediaku, sampai aku menonton obrolan Mommy ASF di The Sungkars Family dan di channel YouTubenya Atta Halilintar. Dari obrolan tersebut Mommy ASF sang penulis ini mengatakan bahwa apa yang ditayangkan di seriesnya it berbeda dengan yang ada di novelnya. Jiwa Kepo ku pun membuncah, lalu aku mencari novel ini di toko oren tapi sold out dan pre-order. Makin penasaran aku, seperti apa kisah sebenarnya. Akhirnya, aku bisa beli buku ini di RDM Publisher yang sudah ready,aku langsung cek out dong. Dan setelah aku baca, ini dia review aku.

Review Novel Layangan Putus By Mommy ASF

Novel ini bercerita tentang kisah anak gadis yang merantau jauh dari kampung halaman untuk kuliah di salah satu kota yang menjadi pusat destinasi wisata di negeri ini. Bali mempunyai tempat tersendiri gadis yang bernama Kinan ini. Di tempat ini dia bertemu dengan sosok yang membuatnya jatuh cinta karena kegigihan dan sifatnya yang mau bekerja keras. Akhirnya, mereka memtuskan untuk melanjutkan hubungannya ke jenjang pernikahan. Maka, perjuangan pun dimulai dari sini.

Pernikahan yang mereka jalani betul-betul mulai dari nol. Pahit dan getirnya kehidupan mereka jalani bersama hingga akhirnya bisa punya usaha sendiri dan pegawai. Mas Aris, adalah sebutan lelaki pekerja keras itu. Lelaki yang menjadi ayah dari anak-anak Kinan.

Semuanya terasa Indah sampai suatu ketika Mas Aris pergi tanpa pamit dan memberitahu Kinan kemana perginya. Tidak ada kabar satu selama kurang lebih 10 hari. Perasaan berkecamuk mulai menghantui Kinan, tapi dia tetap kukuh pada apa yang dia yakini bahwa dia mempercayai suaminya itu. Kembalinya Mas Aris dari perjalanannya memicu pertengkaran kecil di antara mereka. Disinilah awal semua ini bermula, ketika Kinan mengetahui bahwa Mas Aris mencintai perempuan lain.

My Impression

Ok, well silahkan baca untuk cerita lebih lanjutnya silahkan beli novelnya hehehkalian bisa dapatkan disini penerbit RDM Publisher.

Setelah membaca buku ini kurang lebih seharian penuh, rasanya ingin murka sekaligus sedih. Betapa kuat seorang Kinan yang menerima perlakuan Mas Aris. Dan betapa sabarnya dia menjalani ujian yang begitu hebat dalam hidupnya. Mengurus 4 orang anak bukanlah hal yang mudah apalagi jika dilakukan seorang diri.

Alur yang diceritakan dalam novel ini maju mundur dan mudah dicerna. Tidak butuh pemikiran yang mendalam untuk memahami bahasa yang digunakan. Aku salut banget sama penulis karena dia mampu mengolah emosinya dalam bentuk tulisan. Menuangkan rasa dalam tulisan itu sungguh tidak mudah. Tapi, penulis mampu membawa pembacanya masuk kedalam cerita itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Hayo mau ngapain???
Exit mobile version